Monday, January 16, 2012

CATATAN SEORANG ENGINEER BULAN JANUARI 2012 PART 1 ( DINA A*ses )

Jumat, 6 Januari 2012, 


Dina A*ses Untuk koneksi M*C Finance ke arah PT Pos*ndo lapangan banteng down, saya pun langsung mengecek ke ruang server karena posisi modem ada di dalam sana, setelah saya liat ternyata kondisi modem normal, semua lampu nyala hijau kecuali LA yang tidak menyala merah, saya pun langsung bergegas koordinasi dengan rekan NOC di PT Pos*ndo untuk pengecekan di sisi modemnya, ternyata modem disanapun normal. Kemudian saya konferencekan dengan NOC PT Pos*ndo untuk mencoba restart modem tellabs 2 sisi secara bersamaan dengan interval 10 menit, kondisi masih belum up, tetapi kondisi lampu di modem semuanya nyala secara normal. Setelah itu kita coba lakukan loop logik ke arah router M*C Finance loop pun di terima dengan melihat dari indikator lampu modemnya, tetapi setelah di cek di sisi router ternyata line protocolnya tidak up, malah down, dan tidak ada keterangan (loop), ma'lum mungkin karena router di sisi M*C Finance menggunakan merk huawei. Tak kehabisan akan, saya pun coba untuk ganti router di sisi cust M*C Finance sekaligus ganti kabel v35, alhasil tetap tidak up koneksinya. hampir 5 jam koneksi masih down, dan belum di temukan letak gangguannya disisi mana, dan akhirnya coba kita lakukan bertest persegment dari mulai jam 21.00 s/d 05.00, dan ternyata hasil dari bertestnya adalah layanan layak untuk komunikasi data. Semakin bingung akhirnya, coba koordinasi dengan rekan NOC PT Po*sindo pusat dengan pak T*guh untuk coba cek di sisi routingan nya, beliau infokan tidak ada masalah dengan rutingannya, kalaupun ingin mengganti router di sisi PT POs*ndo itu tidak mungkin karena disana menggunakan router yang besar dan terkoneksi ke banyak perangkat cust yang lain, dan yang paling memungkinkan adalah mengganti kabel v35 nya saja. Esok harinya kabel v35 pun di ganti tapi koneksi masih belum up juga. Saya pun koordinasi dengan rekan akses gambir untuk coba di lakukan loop fisik di dua sisi yaitu di sisi PT Pos*ndo dan MNC Finance, hasil loop bagus artinya di sisi telkom tidak ada masalah. Semakin bingung ibarat pesan makan, semuanya adalah paket komplit, sudah dilakukan mulai dari loop secara logik hingga loop fisik bahkan samoai ganti router. Saya pun pasrah semua direksi sudah mulai VOKAL, menanyakan progressnya, saya hanya bisa menjelaskan bahwa di sisi telkom tidak ada masalah. Dan akhirnya saya coba konference dengan rekan SA 1 Jakarta dengan pak taufik dan NOC PT Pos*ndo pusat pak t*guh, dan dihadiri juga oleh rekan akes dari gambir, telusur punya telusur, link telkom memang normal tidak ada masalah, dan akhirnya pak t*eguh pun coba kembali koneksi dan mengecek rutingannya, beliau coba ping ke arah M*C Finance dari PT Pos*ndo beliau bilang bisa dan hasil ping REPLY, tapi aneh padahal koneksi dari modem ke ruter kita lepas koq ini malah bisa di ping, akhirnya saya pun curiga pasti ada hal yang tidak beres, setelah saya vocal ke pak t*guh akhirnya beliau mengakui bahwa kesalah ada di sisi pT Pos*indo, karena ada broadcast ip dari BC* kearah PT POS*ndo yang menyebabkan ip milik M*C Finance ter-advertise sehingga layanan down, dan setelah di lakukan konfig ulang, layanan pun normal kembali,


Catatan : di butuhkan kejujuran dalam menerangkan sesuatu yang sangat urgent, sehingga masalah pun bisa di carikan solusinya, jika ada kebohongan hanya akan merugikan banyak pihak.

Catatan seorang Engineer

Gunawan Alfarizi 17/01/2012

0 comments: