• Sesama Aktifis Jangan Saling Mencela

    Kali ini saya ingin sedikit menuliskan tentang banyaknya mereka yang mengaku sebagai aktifis Dakwah ( dari berbagai macam harakah ) yang sering berkicau didunia maya yang sering kali bersilat lidah karena perbedaan pandangan akan suatu permasalahan, sehingga ada diantara mereka yang begitu lantang mengeluarkan kata kata celaan demi mempertahankan argument yang mereka yakini.......

  • Malulah Kita Kepada Allah

    Malulah kita kepada yang menganugerahkan kita dua buah mata yang bisa melihat, namun kita gunakan untuk maksiat.. Malulah kita kepada yang menganugerahkan kita lisan yang bisa berbicara namun kita gunakan untuk berkata nista dan dusta.. Malulah kita kepada Allah yang menganugerahkan kita dua buah telinga yang bisa mendengar....

  • Gempa DiAceh Dan Kudeta DiMesir

    2 Juli 2013 Negeri Serambi Mekah kembali diguncang oleh gempa bumi dengan kekuatan 6.2 SR yang terjadi selama 23 kali. Tidak bisa kita pungkiri bahwa disetiap ujian yang Allah berikan pasti mengandung saripati hikmah yang bisa kita petik dan kita jadikan pelajaran, karena Allah tidak akan menguji suatu kaum melainkan sesuai dengan kemampuan....

Tuesday, July 31, 2012

Ingin bahagia dalam hidup? Bahagiakanlah orang-orang disekitar kita

Rasa sedih dan rasa bahagia tak perlah luput menyelimuti setiap momentum perjalanan hidup kita. Tidak ada di dunia ini orang yang selalu merasa sedih berkepanjangan, tidak pula ada di dunia ini orang yang selalu bahagia secara berkepanjangan. Laksana roda kehidupan adakalanya kita merasakan perasaan yang begitu sedih, dan adakalahnya kita merasakan kebahagiaan yang teramat sangat. Rasa sedih tentu tidak ingin kita tularkan kepada orang lain, agar orang lain menjadi sedih, tentu rasa bahagialah yang ingin kita beri kepada orang lain agar orang lain bahagia. Bahagia, ya  satu kata yang sederhana namun di dambakan selalu kehadirannya dalam kehidupan setiap insan yang ada di muka bumi ini. Mendambakan kebahagiaan adalah sebuah fitrah dari setiap insan, siapapun orangnya semuanya pasti menginginkan kebahagiaan senantiasa melekat pada dirinya, baik itu kebahagiaan di dunia dan di akhirat. Jika kita berbicara tentang perasaan bahagia, tentu semua tidak akan pernah luput dari skenario Allah SWT yang selalu memberikan karunia kebahagian kepada setiap insan yang ia pilih untuk bahagia. Kebahagian sejati bisa di rasakan oleh setiap insan, jika ia selalu menyertakan hati dan pikrian yang jernih untuk bisa menjemput kebahagiaan di dalam hidupnya sendiri. Salah satu kendaraan yang bisa mengantarkan diri kita pada  Kebahagian   bathin adalah dedengan berbagi kebahagiaan kepada orang orang yang ada di sekitar kita. Karena sungguh bisa jadi kebahagiaan yang kita rasakan saat ini adalah karena ada lantunan doa kebaikan dan  Kebahagian   dari orang lain untuk kita. Bahagia yang kita rasakan tidak akan pernah lepas dari campur tangan Allah dalam menyelimuti hati kita untuk bisa meraskan bahagia itu sendiri. Dan keterlibatan orang lain yang ada di sekitar kita pun turut serta mewarnai corak kebahagiaan yang kita rasakan saat ini. 

Sungguh indah dan damainya hidup ini jika kita bisa membahagiakan orang orang yang ada di sekitar kita. Kebahagiaan akan begitu terasa jika kita mampu menularkan rasa bahagia itu sendiri kepada orang lain. maka mari kita simak hadist yang begitu indah ini, tentang indahnya berbagi kebahagiaan kepada orang yang ada di sekitar kita : 

 مَنْ نَفَّسَ عَنْ مُؤْمِنٍ كُرْبَةً مِنْ كُرَبِ اَلدُّنْيَا, نَفَّسَ اَللَّهُ عَنْهُ كُرْبَةً مِنْ كُرَبِ يَوْمِ اَلْقِيَامَةِ
“Barangsiapa melepaskan kesusahan seorang mukmin dari kesusahan dunia maka Allah akan melepaskan kesusahannya pada hari kiamat“. (HR. Muslim)
وَمَنْ يَسَّرَ عَلَى مُعْسِرٍ, يَسَّرَ اَللَّهُ عَلَيْهِ فِي اَلدُّنْيَا وَالآخِرَةِ
“Barangsiapa memberi kemudahan orang yang dalam kesulitan maka Allah akan memudahkan didunia dan diakhirat”. (HR. Muslim)
مَنْ سَتَرَ مُسْلِمًا فِى الدُّنْيَا، سَتَرَهُ اللَّهُ فِى الدُّنْيَا وَالآخِرَةِ
“Barangsiapa menutup aib seorang muslim, maka Allah akan menutup aibnya didunia dan diakhirat” (HR. Muslim)
وَاَللَّهُ فِي عَوْنِ اَلْعَبْدِ مَا كَانَ اَلْعَبْدُ فِي عَوْنِ أَخِيهِ
“Dan Allah selalu menolong hamba selama hamba menolong saudaranya”. (HR. Muslim)
مَنْ أَقَالَ مُسْلِمًا ، أَقَالَهُ اللَّه عَثْرَتَهُ
“Barangsiapa yang menerima pembatalan jual beli seorang muslim maka Allah menerima pembatalan kesalahannya”. (HR. Abu Daud & Ibnu Majah)
مَنْ تَتَبَّعَ عَوْرَةَ أَخِيهِ تَتَبَّعَ الله عَوْرَتَهُ ، وَمَنْ تَتَبَّعَ الله عَوْرَتَهُ يَفْضَحْهُ فِي جَوْفِ بَيْتِهِ
 “Barangsiapa mencari-cari aib saudaranya niscaya Allah akan mencari-cari aibnya, dan barang siapa yang aibnya dicari-cari oleh Allah niscaya Allah akan mempermalukan dia meskipun dia berada di dalam rumahnya sendiri.” (HR. Abu Daud no. 4236 dan At-Tirmizi no. 2032)
مَنْ ضَارَّ مُسْلِمًا ضَارَّهُ اَللَّهُ
 “Barangsiapa merugikan seorang muslim maka Allah merugikannya” (HR. Abu Daud & Tirmidzi)
 وَمَنْ شَاقَّ مُسَلِّمًا شَقَّ اَللَّهُ عَلَيْهِ
 “Barangsiapa mempersulit urusan seorang muslim maka Allah akan mempersulit urusannya” (HR. Abu Daud & Tirmidzi)
مَا مِنِ امْرِئٍ يَخْذُلُ امْرَأً مُسْلِمًا فِى مَوْضِعٍ تُنْتَهَكُ فِيهِ حُرْمَتُهُ وَيُنْتَقَصُ فِيهِ مِنْ عِرْضِهِ إِلاَّ خَذَلَهُ اللَّهُ فِى مَوْطِنٍ
يُحِبُّ فِيهِ نُصْرَتَهُ وَمَا مِنِ امْرِئٍ يَنْصُرُ مُسْلِمًا فِى مَوْضِعٍ يُنْتَقَصُ فِيهِ مِنْ عِرْضِهِ وَيُنْتَهَكُ فِيهِ مِنْ حُرْمَتِهِ إِلاَّ
نَصَرَهُ اللَّهُ فِى مَوْطِنٍ يُحِبُّ نُصْرَتَهُ. أخرجه أبو داود.
“Tidaklah seseorang menelantarkan seorang muslim pada saat dinodai harga dirinya dan dirusak kehormatannya maka Allah akan menelantarkan disaat dia suka seandainya ditolong. Tidaklah seseorang menolong seorang muslim pada saat dinodai harga dirinya dan dirusak kehormatannya maka Allah akan menolongnya disaat dia suka seandainya ditolong.” (HR. Abu Daud)
مَنْ سَمَحَ سَمَحَ اللَّهُ لَهُ
 “Barangsiapa yang bertoleransi maka Allah akan bertoleransi kepadanya” (Al I’lam Ibnul Qoyyim)
الرَّاحِمُونَ يَرْحَمُهُمْ الرَّحْمَنُ
 “Dan orang-orang yang mengasihi maka akan dikasihi oleh yang Maha Pengasih” (Fathul Bari)
  
إِنَّمَا يَرحمُ اللهُ مِن عِبَادِهِ الرُّحمَاءَ
 “Sesungguhnya Allah hanya akan menyayangi hamba-hambaNya yang kasih sayang” (HR. Al Bukhari dan Muslim)

Maka mulai saat ini, selagi hayat masih di kandung badan, jantung masih berdenyut, dan desah nafas masih berhembus, jangan pernah berhenti untuk berupaya membantu saudara kita agar bisa merasakan kebahagiaan seperti kebahagiaan yang kita rasakan, karena berbagi itu indah :)

Wallahualam bisawab,

31 Juli 2012








Gunawan Alfarizi,
Mahasiswa Ekstensi 2011 Institut Sains Dan Teknologi Nasional |
Teknik Telekomunikasi | Blogger Mania | Kontributor Penulis 165 |

Read More

Wednesday, July 18, 2012

INSTALASI DAN KONFIGURASI OPENVPN PADA LINUX ( Red hat 5 ) DAN WINDOWS XP

OpenVPN

OpenVPN adalah aplikasi open source untuk Virtual Private Networking (VPN), dimana aplikasi tersebut dapat membuat koneksi point-to-point tunnel yang telah terenkripsi. OpenVPN menggunakan private keys, certificate, atau username/password untuk melakukan authentikasi dalam membangun koneksi. Dimana untuk enkripsi menggunakan OpenSSL.

Langkah-langkah membangun jaringan VPN adalah :
1. Pada VPN gateway membuat shared key dan certificate
2. Mengirimkan key tersebut kepada client yang akan melakukan koneksi
3. Membangun koneksi dengan menggunakan key yang telah didapat dari suatu VPN
Gateway Untuk menggunakan openVPN perlu dilakukan installasi, pada OS RHEL 4 dapat dilakukan dengan cara :

  1. download paket openvpn.2.x.x.tar.gz, lzo.2..x.x.tar.gz dan openvpn.2.x.x.gui.exe di www.openvpn.net
  2. copykan paket openvpn.2.x.x.tar.gz dan lzo.2..x.x.tar.gz ke  /usr/local/src
  3. ekstrak paket lzo.2..x.x.tar.gz
#tar –xzvf lzo.2..x.x.tar.gz
#./configure
#make
#make install
  1. ekstrak paket openvpn.2.x.x.tar.gz
#tar –xzvf openvpn.2.x.x.tar.gz
#./configure
#make
#make install
  1. buat direktori openvpn di /etc/
#mkdir openvpn
  1. copikan easy-rsa ke /etc/openvpn
#cp –r /usr/local/src/opemvpn.2.x.x/easy-rsa / /etc/openvpn
  1. copikan file server.conf ke /etc/openvpn
#cp /usr/local/src/openvpn.2.x.x/sample-config-files/server.conf /etc/openvpn
  1. copikan openssl.cnf ke /etc/openvpn
#cp /usr/local/src/openvpn.2.x.x/easy-rsa/openssl.cnf  /etc/openvpn
  1. pindah ke direktori ke /etc/openvpn
#cd /etc/openvpn/easy-rsa
  1. selanjutnya proses pembutan sertifikat untuk server dan client

#exportD= /etc/openvpn

#export KEY_CONFIG=$D/openssl.cnf

#export KEY=$D/keys

#export KEY_SIZE=1024

#export KEY_COUNTRY=ID

#export KEY_PROVINCE=jawa barat

#export KEY_CITY=bandung

#export KEY_ORG="vpn network"

#export KEY_EMAIL="gunawan@yahoo.com"

#export KEY_OU="RnD"

#export KEY_COMMON="altek"

#./build-ca

#./build-key-server ( password boleh dikosongkan  Sedangkan pada pertanyaan “Sign the certificate? [y/n]:” dan “1 out of 1 certificate requests certified, commit? [y/n]”, ketik y )

#./build-key client1 ( password boleh dikosongkan  Sedangkan pada pertanyaan “Sign the certificate? [y/n]:” dan “1 out of 1 certificate requests certified, commit?
[y/n]”, ketik y )

  1. Parameter Diffie Hellman digunakan oleh 2 pengguna untuk melakukan pertukaran key rahasia melalui media yang tidak aman.

#./build-dh

12. Setelah membuat key dan certificate. Diperoleh key dan certificate yang disimpan di direktory “keys” :
– ca.crt
– ca.key
– dhxxxx.pem, dimana xxxx adalah jumlah enkripsi yang digunakan
– server.crt
– server.csr
– server.key
– client.crt
– client.csr
– client.key
13. copikan semuanya ke direktori /etc/openvpn
14. jalankan service openvpn dengan menggunakan perintah
#openvpn  --cofig server.conf


15. lihat dan cek pada #ifconfig


16. openvpn di sisi server sudah berjalan, sekarang konfigurasi pada komputer client. lakukan 
17. instalasi openvpn.2.x.gui.exe pada komputer client yang berbasisi windows.


18.  klik next



19.  klik agree




            20. klik next


21.  klik install

           22. 
jika keluar warning maka klik continue
           
          23. Klik Finish jika sudah selesai

                     24. Setelah instalasi OpenVPN GUI, OpenVPN dimulai dan panel applet dibuat. 

Dalam screenshot di bawah ini, icon yang dekat ke kiri. Applet ini menyediakan suatu metode yang cocok untuk pengguna Windows untuk mengontrol dan mengkonfigurasi (sebagian) OpenVPN. Meski begitu, ketika tidak ada interface untuk konfigurasi, konfigurasi file hanya dapat diedit oleh editor. Dan sampai suatu konfigurasi dibuat, context menu terlihat miskin. Klik kanan pada panel applet :


Sekali saja anda telah mengkonfigurasi sebuah koneksi pertama, menu ini akan terpopulasi dengan entri baru. Dengan entri Connect dan Disconnect anda dapat   mulai dan stop configured tunnels.


              25. copikan openssl.cnf, server.conf, dan sertifikat ynag sudah dibuat pada direktori keys di
                    /etc/openvpn/keys ke C:\Program Files\OpenVPN\config

26. ganti ekstensi server.conf menjadi server.ovpn.
27. klik kanan pada icon openvpn gui


28. klik connect



29. tanda jika client sudah terkoneksi ke server.

Instalasi selesai :D

Gunawan Alfarizi

Oleh Oleh semasa ikut CNM PPRO IT Telkom 2008


Read More

Foto Sang Kakek Dan Tas Besar


Foto ini saya ambil pada tanggal 14 Juli 2012 Pukul 06.00 WIB di daerah kelor Jakpus
Read More

Tuesday, July 17, 2012

Belajar Sabar dan Ikhlas dari Pohon Mangga

Kita tentu sering belajar tentang bagaimana harus bersabar dan ikhlas di setiap peran dan hasil, dan sering kali kita melihat dengan kacamata kita tentang bagaimana pentingnya belajar untuk sabar dan ikhlas dari sosok seorang insan. Setiap insan memiliki caranya sendiri dalam mengimplementasikan nilai nilai kesabaran dan keikhlasan di dalam kehidupannya sehari hari. Kali ini saya ingin mengajak untuk bersama belajar tentang makna kesabaran dan keikhlasan dari Makhluk Ciptaan Allah SWT yang sering kita temui di lingkungan kita, Yaitu Belajar Sabar dan Ikhlas dari Pohon Mangga. Tak hanya buah yang bisa kita petik, tetapi hikmah pun bisa kita petik seperti buah mangga.  Pohon mangga tak hanya bisa kita jumpai di rumah rumah warga, tetapi kita juga bisa menemukannya di pinggir jalanan. Ketika pohon ini tumbuh dan belum berbuah tentu tak banyak orang yang memperhatikannya, bahkan orang yang lewat di depannya pun akan acuh tak acuh. Butuh proses yang lama untuk bisa menghasilkan buah mangga yang manis dan lezat, dan pohon mangga harus bersabar menahan terik cuaca yang panas dan juga hujan yang mengguyur. Namun pohon mangga tak pernah mengeluh karena baginya terik panas dan hujan adalah sebuah fase yang harus ia jalankan agar ia tumbuh kuat dan bisa menghasilkan buah mangga yang manis. Ketika buah mangga mulai ranum dan matang di tangkai pohon, maka saat itu juga orang orang mulai memperhatikan sang pohon mangga ini. Tentu banyak orang yang tergiyur untuk bisa menikmati mangga yang manis ini. Banyak cara yang di lakukan oleh setiap orang untuk bisa mendapatkan buah mangga yang manis ini, dengan sebuah galah, dengan memanjatnya, atau bahkan dengan melemparinya dengan batu yang besar. Lantas apakah yang di berikan oleh pohon mangga ini, tentu bukanlah sebuah balasan lemparan batu yang di berikan, tetapi sang pohon mangga ini membalasnya dengan ikhlas memberikan mangga yang manis dan lezat. 

Sungguh Allah menciptakan sesuatu pasti ada makna tersirat di dalamnya, sebagaimana firmannya :
” Dan Kami tidak menciptakan langit dan bumi dan apa yang ada antara keduanya dengan bermain-main (sia-sia). Kami tidak menciptakan keduanya melainkan dengan haq, tetapi kebanyakan mereka tidak mengetahui .” (QS Ad Dukhaan [44] : 38-39)

Belajar sabar dan ikhlas dari pohon mangga....
Sabar itu bukan tidak ada batasannya, sesungguhnya sabar itu ada tingkatannya masing masing, begitu juga dengan ikhlas perumpamaannya adalah seperti orang yang melesatkan sebuah anak panah dari busurnya, tentu sang pemanah tak berharap anak panah tersebut kembali padanya...Sungguh indah hidup ini jika kita hiasi selalu dengan kesabaran dan keihklasan, Sungguh besar pahala orang yang senantiasa sabar di dalam hidupnya, sungguh ringan beban orang yang selalu ikhlas di hatinya, maka mulai saat ini sertakan selalu nilai nilai kesabaran dan keihklasan di dalam setiap episode kehidupan kita.

Wallahualam bisawab,

Gunawan Alfarizi

18 Juli 2012
Read More

Friday, July 13, 2012

Buta Terhadap Aib Sendiri

Setiap insan di dunia ini termasuk diri kita pasti memiliki kekurangan dan kelebihan, sebagai insan yang tak pernah luput dari kesalahan dan kealfaan tentunya kita harus sering sering bercermin ke dalam diri kita sendiri mengoreksi segala kekurangan yang ada di dalam diri kita, begitu banyak aib aib yang ada pada diri kita yang bisa jadi tidak kita sadari. Sungguh jika Allah SWT menampakkan aib aib kita ke permukaan, tentu kita tak akan mampu untuk mengangkat wajah kita, karena wajah kita akan terus tersungkur bersujud memohon ampun kepada Allah. Namun selama ini Allah lah yang memiliki kuasa untuk menutupi setiap aib aib diri kita. Sering kali kita lebih banyak menilai atau mengoreksi bahkan mengumbar aib saudara kita sendiri yang belum tentu aib tersebut melekat pada orang kita nilai. Orang yang lebih suka membuka aib saudaranya sendiri seperti tulang yang menusuk ke dalam daging. Semakin sering kita mengumbar atau membuka aib orang lain, maka semakin keruh dan buta hati kita. Naudzubillah. Padahal jika kita mau melihat dan menelusuri ke dalam diri kita sendiri bisa jadi aib aib kita jauh lebih banyak di bandingkan dengan orang yang kita nilai lebih buruk aibnya. Jangan sampai kita buta akan aib sendiri yang begitu banyak namun tidak kita sadari karena kita lebih sibuk untuk mengoreksi aib orang lain. Pribadi yang sibuk mengoreksi ataupun mengumbar aib orang lain itu sesungguhnya hatinya telah kering akan kebaikan, tandus dan panas oleh kebusukan.

Maka mulai saat ini lebih baik kita mengoreksi terlebih dahulu diri kita atas segala kekurangan dan kealfaan diri kita sebelum mengoreksi orang lain. Karena bisa jadi orang yang kita koreksi aib aibnya itu lebih mulia derajatnya di sisi Allah. Sungguh bahaya tentang mengumbar aib orang lain sama dengan ghibah, simaklah firman Allah SWT ini :


“Hai orang-orang yang beriman, jauhilah kebanyakan dari prasangka, sesungguhnya sebagian prasangka itu adalah dosa dan janganlah kamu mencari-cari kesalahan orang lain dan janganlah sebagian kamu menggunjing sebagian yang lain. Sukakah salah seorang di antara kamu memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya. Dan bertaqwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Penerima Tobat lagi Maha Penyayang.”Al-Hujaraat ayat 12 :


Perbuatan ghibah atau mengumbar aib orang lain termasuk dosa besar, tak akan ada manfaatnya sedikitpun untuk diri kita. Kita sebagai seorang muslim sudah seharusnya menjaga aib saudara kita sendiri, bukan sebaliknya malah mengumbarnya. Bukanlah hak atau wewenang kita untuk membuka aib saudara kita, karena Allah lah yang lebih berkuasa untuk membuka ataupun menutupi aib aib kita ataupun saudara kita. Sungguh sekecil apapun perbuatan buruk yang kita lakukan kepada saudara kita maka malaikat akan tetap setia mencatatnya dan Allah yang menyaksikannya tanpa terlewat sedetikpun. Jaga hati dan diri kita dari segala perbuatan yang dapat membuka aib saudara kita, karena Sungguh Hati itu bagaikan cermin, jika cermin yang di gunakan sudah kotor ataupun kusam maka apapun yang di pantulkan tidaklah sesuai dengan kondisi yang sebenarnya, tetapi jika cermin itu bersih mengkilat maka akan terlihat jelas pantulan yang ada di cermin. Cermin yang kotor dan kusam tak akan membantu kita untuk melihat jelas pantulan yang ada di cermin, baik itu wajah kita maupun tubuh kita ketika kita bercermin.Sebaliknya jika cermin itu bersih dari segala kotoran maka akan sangat membantu kita untuk melihat wajah ataupun bagian tubuh kita dengan jelas. Segela kekurangan yang ada pada diri kita ketika kita bercermin dengan cermin yang bersih maka akan sangat membantu kita untuk mengoreksi segala kekurangan tersebut dan merapihkannya dengan sebaik baiknya. Begitu juga dengan hati, Segala prasangka dalam hati itu begitu halus saking halusnya ketika hati tidak sehat maka hati akan begitu bimbang untuk menentukan mana yang baik dan mana yang buruk.

Kita simak Sabda Rasulullah SAW yang begitu indah ini :

Hati itu ada empat, yaitu hati yang bersih, di dalamnya ada pelita yang bersinar. Maka, itulah hati orang mukmin. Hati yang hitam lagi terbalik, maka itu adalah hati orang kafir. Hati yang tertutup yang terikat tutupnya, maka itu adalah hati orang munafik, serta hati yang dilapis yang di dalamnya ada iman dan nifak." (HR. Ahmad dan Thabrani).

Mulai detik ini mari kita bersihkan cermin yang ada di dalam hati kita, kita liat dan terus telusuri kesalah kesalahan yang ada di dalam diri kita untuk kita perbaiki, lembutkan hati kita dengan memperbanyak taubat dan dzikir mengingat Allah, karena sungguh hati yang terjaga akan lebih tenang dan damai ketika menilai orang lain. Tak akan ada terbelesit prasangka buruk yang menyelimuti hati,


Dalam sebuah statusnya Om Mario Teguh, ada kalimat yang begitu berkesan tentang hati,

Ada satu taman, yang jika ia indah,
keseluruhan hidup kita akan indah.
Taman itu adalah hati.
Taman hati yang indah itu
berisikan bunga yang namanya syukur,
yang dipupuk dengan tanggung-jawab,
yang disirami dengan pengakuan
bahwa semua hasil adalah pemberian Tuhan,
yang disiangi dengan kejujuran,
dan yang dipagari dan digerbangi
dengan keikhlasan menerima apa pun
sebagai keadaan yang terbaik
yang masih bisa diperbaiki.
Maka,Janganlah menanami hati
dengan ilalang kemarahan.

Sebagaimana Sabda Rasulullah SAW :

Alaa inna fil jasadi mudghah,idzaa shaluhat shaluha jasadu kulluhu waidzaa fasadat fasada jasadu kulluhu, alaa wahiyal qalbu".( ingatlah sesungguhnya di dalam tubuh ada segumpal daging, jika ia baik maka baiklah seluruh tubuhnya dana apabila ia buruk maka buruklah seluruh tubuhnya.ingatlah ia adalah hati ). diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim.

"Lebih baik kita meluruskan niat dan mengoreksi ibadah kita sendiri. Ambil cermin dan lihatlah kesalahan dan kelemahan kita. Sudah banyak Allah menutupi kesalahan-kesalahan kita, tidak terhitung betapa kasih dan rahmat Allah kepada kita sehingga keburukan-keburukan kita dilindungi-Nya," tandasnya.

Wallahualam Bisawab,

13 Juli 2012








Gunawan Alfarizi,
Mahasiswa Ekstensi 2011 Institut Sains Dan Teknologi Nasional |
Teknik Telekomunikasi | Blogger Mania | Kontributor Penulis 165 |

Read More

Sunday, July 8, 2012

Kampanye Hidayat + Didik Cagub dan Cawagub DKI no 4

Walaupun saya orang cikarang, saya berusaha hadir untuk memeriahkan kampanye terbuka untuk pasangan Hidayat + Didik Cagub dan Cawagub DKI no 4 yang berlokasi di Gor Sumantri kuningan, berangkat bersama rombongan menteng dari kebon sirih berserta rombongan ibu ibu dan bapak bapak setempat. Berikut foto foto kegiatan kampanye di sana :






Pemilihan akan di laksanakan pada tanggal 11 juli 2012, semoga pasangan hidayat + didik berhasil menjadi gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta  :D


Gunawan Alfarizi

1 Juli 2012
 
Read More

mengutuk kegelapan bukanlah solusi

Rasulullah SAW tahu bahwa kota mekkah kala itu bukanlah kota yang semua orangnya sudah beriman kepada Allah SWT, Rasulullah tahu bahwa disana banyak sekali kedzhaliman, kemusyrikan, dan kemiskinan akhlak terjadi. Tentu Rasulullah tidak berdiam diri melihat kemungkaran yang terjadi didepan matanya. Yang pertama Rasulullah lakukan adalah bukan mengumpulkan atau mencari masa untuk menghancurkan apa yang ada di kota mekkah kala itu. Rasulullah juga tidak mengutuk atau mencaci maki setiap kegelapan yang terjadi di kota mekkah. Tapi yang beliau lakukan adalah dengan berdakwah mengajak istri dan para sahabatnya untuk menguatkan tauhid di dalam dada sebelum bergerak untuk merubah wajah peradaban kota mekkah. Rasulullah SAW tahu bahwa mencaci maki kegelapan bukanlah suatu solusi, karena yang di butuhkan untuk merubah wajah peradaban kota mekkah dan penduduknya adalah sebuah tindakan yang nyata disertai dengan keimanan serta niat yang lurus karena Allah. Dengan segala kelembutan dan ketegasan Rasulullah dalam mengajak para sahabat untuk bisa mengenal islam memang butuh perjuangan dan proses, semuanya itu tidak ada yang instan, Rasulullah datang dengan damai membawa pesan pesan dari Allah SWT melalui malaikat Jibril untuk disampaikan kepada para Sahabat. Indahnya Akhlak beliau benar benar terpancar, makanya beliau mendapatkan gelar Al-Amin. Dengan proses dan perjuangan yang panjang bersama para sahabat akhirnya Rasulullah pun dapat merubah kembali wajah peradaban kota mekkah tanpa setetes darahpun, Rasulullah bersama para sahabat datang dengan damai ke kota mekkah dan mengajak para penduduk kota mekkah untuk kembali kepada Islam yang damai. 

Banyak hal yang bisa kita ambil dari setiap kisah peralanan dan perjuangan Rasulullah dalam menyampaikan cahaya islam. Sungguh setiap perjuangan sekecil apapun akan di catat oleh malaikat kebaikan, dan sungguh setiap niat yang mellintas akan di ketahui oleh Allah yang maha mengetahui. Saat ini negeri kita sedang mendapatkan banyak cobaan mulai dari bencana alam, kejahatan, kasus korupsi, dll. Yakinlah bahwa setiap permasalahan yang ada di negeri ini akan bisa di atasi dengan cara yang baik dan solusi yang terbaik. Bukan dengan mencaci maki tanpa solusi, lebih baik kita menyalakan lilin daripada harus mengutuk kegelapan. 

Mengutuk kegelapan bukanlah solusi, karena sungguh Allah lah yang punya kuasa untuk bisa merubah wajah peradaban negeri ini dan seluruh penduduknya agar bisa kembali kepada jalan islam yang indah. Tinggal bagaimana dengan posisi kita, apakah kita berada dalam barisan pengutuk tanpa solusi, atau memilih berada dalam barisan orang yang berjuang dengan sungguh sungguh karena Allah SWT untuk merubah negeri ini menjadi lebih baik lagi. masih ingatkah degan rumus 3 M : mulai dari diri sendiri, mulai dari hal yang terkecil dan mulai saat ini. Yakinlah pertolongan Allah itu begitu dekat sebagaimana janjiNya dalam ayat yang begitu indah ini :

“Hai orang-orang yang beriman jika kamu menolong (agama) Allah, niscaya Dia akan menolongmu dan meneguhkan kedudukanmu”.(Muhammad : 7)

“Sesungguhnya Allah pasti menolong orang yang menolong (agama)-Nya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Kuat lagi Maha Perkasa”. (Al Hajj : 40). 

Tak perlu pesimis bahwa negeri ini akan terus terpuruk, yakinlah bahwa negeri ini akan bangkit, karena sungguh harapan itu masih ada selama kita menggantungkan harapan kita kepada Allah, semangat ikhtiar dan doa kita semata mata hanya karena Allah.

9 Juli 2012








Gunawan Alfarizi,
Mahasiswa Ekstensi 2011 Institut Sains Dan Teknologi Nasional |
Teknik Telekomunikasi | Blogger Mania | Kontributor Penulis 165 |

Read More

Monday, July 2, 2012

Tes Tools Jperf untuk Inject Trafik

Jperf ini hampir sama fungsinya dangan iperf hanya saja jperf ini tampilannya sudah GUI jadi lebih mudah untuk di gunakan tanpa harus kesulitan untuk memasukan perintah perintah yang aneh. Tools ini di gunakan untuk inject trafik bisa di gunakan untuk layanan Astinet, VPN IP, dll. Untuk link downloadnya bisa di ambil disini http://www.soft82.com/download/windows/jperf/ langsung ajah ke cara pemakaiannya. Sebelumnya pastikan kita sudah punya MRTG yang fungsinya untuk melihat trafik yang sudah di gunakan. Sedikit cerita di tempat saya kerja ada beberapa case sepertii BW yang tidak sesuai atau grafik di MRTG / CACTHI belum maksimal maka alternatif yang bisa kita gunakan untuk bisa memastikan bahwa BW sudah sesuai adalah dengan Jperf ini. 

berikut adalah contoh tampilan mrtg pada layanan astinet dengan BW 20 MB:

Ket :
- Inbound (graph hijau) : menunjukkan traffic upload sisi customer
Outbound (graph biru) : menunjukkan traffic download sisi customer


Instalasi Jperf : 

1. Ekstrak hasil downloadnya ( bisa di letakan di mana saja ) dan pastikan leptop ataupun PC nya sudah terinstal Java.
2. buka folder jperf dan double klik batc filenya


3. maka akan muncul tampilannya seperti gambar di bawah ini


4. Pada keterangan gambar di atas, terdapat 2 posisi yaitu sebagai client dan server. Jika kita ingin melakukan inject trafik agar grafik inboundnnya naik maka bisa pilih sebagai client dengan cara mencentang posisi clientnya dengan memasukan ip server nya yaitu Untuk server di Batam bisa menggunakan 125.160.11.2 Untuk server di Gambir bisa menggunakan 118.98.31.66. Sebelum ip nya di pasang kita coba untuk tes ping ke salah satu ip tsb jika bisa di ping maka bisa langsung di masukan ke kolom server address, dan untuk portnya tak perlu di ganti.

Tes ping

D2-PSM#p vrf Astinet-Conn 118.98.31.66

Type escape sequence to abort.
Sending 5, 100-byte ICMP Echos to 118.98.31.66, timeout is 2 seconds:
!!!!!
Success rate is 100 percent (5/5), round-trip min/avg/max = 4/4/4 ms

5. Selanjutnya kita setting untuk interval waktu yang akan di gunakan.


misalnya kita gunakan 3600 detik, maka sisikan pada pada kolom report interval 3600 second

6. menentukan berapa besar paket data yang akan di broadcast, misalnya pada case kali ini adalah cust menggunakan BW 20 MB, sedangkan trafik yang terlihat di mrtg baru 5 / 10 MB maka kita bisa masukan besarnya paket data 10-20 MB dengan cara seperti gambar di bawah berikut ini .

7. Selanjutnya tinggal langsung klik Run, dan tunggu sesuai dengan waktu yang telah di tentukan,



Setelah selesai maka nanti akan terlihat grafik di mrtg akan naik


Gunawan Alfarizi

03 Juli 2012



Read More