Thursday, January 16, 2014

Pengalaman Menang Hadiah Undian THR Blackberry 2012

Bismillahirahmanirahim,

Kali ini saya ingin berbagi sedikit pengalaman tentang hadiah undian dari THR Blackberry Curve 2012. Sebagai salah satu penunjang operational saya sebagai engineer on site akhirnya saya mendapatkan fasilitas Handphone Blackberry curve tipe 9220 dari kantor, tak sampai selang 3 bulan saya mendapatkan ujian BB kantor saya hilang di curi orang sewaktu saya di bus menuju senen dari bekasi, Allhamdulilalh selang 1 minggu dari kejadian, saya mendapatkan BB yang serupa yaitu Blackberry curve tipe 9220 baru yang harganya sekitar Rp 1.900.000,- yang dibelikan oleh kakak pertama saya. Kemudian sekitar bulan Juli saya melihat ada seorang teman yang share info undian THR Blackberry curve untuk tipe 9220 dan 9320 di wall facebook, iseng iseng saya buka link nya disini http://www.thrblackberry.com/, tapi sayang sekarang link nya sudah tutup, disitu saya coba masukkan untuk no tlp, pin bb, nama dan juga lokasi tempat tinggal. Hadiah yang diberikan untuk 1200 pemenang  terpilih adalah sekitar Rp. 3.000.000,- per orang, ya lumayanlah kalau seandainya menang bisa nambahin buat tabungan nikah haha. Bulan September 2012 ada yang telepon ke BB saya, seorang mas mas yang kemayu menanyakan identitas saya, setelah saya memberitahukan nama saya, si mas mas yang kemayu tadi menyampaikan bahwa saya mendapatkan hadiah Rp. 3.000.000,- dari undian THR Blackberry Curve 2012, ekspresi saya tidak heboh, kaget atau gaya gaya lebay orang yang menang undian, saya tak langsung mempercayai info yang disampaikan sama si mas mas kemayu tsb, karena saya pun lupa pernah ikut atau tidak karena memang jangka waktu yang lumayan lama dari mulai saya memasukan data hingga pengumuman pemenang, dan si mas mas kemayu tsb memastikan data saya dari mulai no tlp, pin bb, nama dan juga alamat, maka saya pun minta info pengumuman pemenangnya ada dimana, dan saya buka website http://www.thrblackberry.com/ dan ternyata nama saya ada disitu bersama dengan 1200 nama pemenang yang lainnya, ah tak begitu percaya kemudian saya kembali bertanya tanya tentang alamat kantor, kemudian no yang bisa saya hubungi, alamat email, serta data yang harus saya siapkan untuk bisa menerima hadiah yang dijanjikan, dan yang penting apakah ada potongan pajak atau tidak, dan ternyata pajak di tanggung dari penyelenggara undian ( PT RIM Indonesia ), saya minta untuk dikirimkan form untuk pengambilan hadiah via email. 

3 minggu setelah proses konfirmasi dari customer service si mas mas kemayu, saya mendapatkan email yang berisikan form untuk saya isi, akhirnya saya isi dan saya print kemudian saya kirim via pos terdekat, dan Allhamdulillah sekitar akhir bulan Oktober 2012 ada uang masuk ke rekening saya sebesar Rp. 3.000.000,-, saya pikir ini ini bonus gaji, ternyata bukan, ini adalah hadiah undian dari THR Blackberry Curve 2012. :D gak nyangka dari mulai Hp BB yang hilang kemudian di Ganti dengan BB yang baru eh dapat hadiah pula uang Rp. 3.000.000,-. 

Ya itulah sedikit pengalaman menang undian, tapi tetap harus waspada dengan undian undian yang asalnya tidak jelas, kita harus jeli jika ingin ikut mencoba dan tentunya tidak gampang percaya dengan info info undian berhadiah dari suatu produk yang sumbernya tidak jelas, 

 Berikut adalah capture dari form yang saya isi dan saya kirim via pos :),

Eits, tapi kita juga harus hati hati untuk tidak terperdaya dengan penipuan undian berhadiah yang sumbernya tidak jelas, tetap waspada dan jeli dalam melihat dan mencerna informasi di dunia digital saat ini.


Gunawan Alfarizi


0 comments: